undangan.....
itu pasti yang terpikir oleh sebagian besar calon pengantin. meski sekarang sudah jaman facebook, twiter, bbm, e-mail, atau sms dengan mudah, tetap saja undangan fisik masih dianggap lebih menghargai orang yang di undang. setidaknya itu yang terfikirkan oleh sebagian masyarakat kita.
kalau bicara undangan tentu model maupun harganya sangatlah bervariasi, dari yang ribuan, sampai ratusan ribu. bagi calon pengantin dengan anggaran yang terbatas, undangan cukuplah dengan kisaran harga ribuan, tapi lain lagi bagi calon pengantin yang ingin mempertahankan image sosial, tentu undangan haruslah yang mewakili status sosialnya, misal dengan harga yang puluhan ribu bahkan sampai ratusan ribu.
terus... bagaimana bila ada calon pengantin yang menginginkan undangan yang bagus tapi dengan anggaran yang terbatas...?
jawabnya tentu bisa saja. karena undangan yang murah tidak juga sebagai gambaran murahan, seperti yang ada di bandar cetakan, dengan harga mulai Rp. 1.000an calon pengantin sudah dapat undangan yang cukup bagus. apalagi kalau pesan banyak, harga akan jauh lebih murah, misal undangan dengan design foto fullcollour, yang harga satuannya Rp. 5.000,- kalau pesan 1.000 lembar harganya bisa jadi hanya Rp. 3.000,- saja. atau bahkan bisa berkurang kalau pesannya lebih dari 1.000 lembar.
untuk design, bandar cetakan membantu sepenuhnya sampai pemesan merasa cocok dan sesuai dengan design yang diinginkan. tidak ada biaya tambahan meskipun design yang diinginkan harus direvisi beberapa kali. karena bandar cetakan berusaha membantu memudahkan sesuatu yang seharusnya memang mudah dilakukan. yaitu pernikahan.
lalu... bagaimana dengan undangan dengan harga Rp. 1.000,-....? sekarang ini banyak pilihan calon pengantin apakah ingin memakai undangan blanko atau desaign sendiri. untuk undangan blanko dengan harga jadi sekitar Rp. 1.000,- an sangat bervariatif modelnya. mungkin bisa puluhan bahkan ratusan model blanko.
atau pengen undangan yang tidak sama dengan orang lain...? ya tinggal desaign sendiri aja di bandar cetakan. untuk yang harga Rp. 1.000,- an pun bisa dengan photo pre wedding, hanya saja mungkin untuk 1 warna. tapi itupun tidak kalah dengan undangan yang mahal. toh isinya bisa sama. yang beda mungkin hanya finishingnya saja.
bagaimana...? sudah jelas kan...? bahwa undangan murah pun ternyata tidak murahan. yang penting pernikahan berjalan lancar, tanpa harus keluar biaya yang membengkak, karena selisih biayanya bisa untuk bekal nanti dalam berkeluarga yang akan sangat membutuhkan biaya banyak. sebagai contoh, biasanya pengantin baru yang belum punya rumah sendiri perlu mencari rumah kontrakan. tentu perlu juga mengisinya dengan perabotan yang dibutuhkan, nah..., kalau anggaran undangan bisa dipangkas, lumayan lah untuk menutupi biaya beli perabotan.
yang penting sekali lagi adalah masalah undangan lancar, acara pernikahan lancar, dan setelah selesai pernikahan juga lancar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar